Resep Semur Daging dan Kentang oleh Villa Febiola
Berikut ini resep cara membuat Semur Daging dan Kentang. Resep Semur Daging dan Kentang yang ditulis Villa Febiola bisa menjadi 10 porsi.
Resep Semur Daging dan Kentang
Porsi: 10 porsi
Bahan-bahan
- 1 kg daging potong sesuai selera
- 1/2 kg kentang potong sesuai selera lalu goreng setengah matang
- 2 batang daun bawang potong 3 cm
- 20 buah cabe rawit merah
- 1 batang seledri potong 3 cm
- bumbu halus ::
- 20 buah bawang merah
- 10 buah bawang putih
- 1 sdm merica butir
- 1/2 sdt ketumbar
- 2 cm jahe
- secukupnya garam
- penyedap rasa secukupnya (optional) bisa diganti gula pasir
- secukupnya kecap manis
- 1/2 sachet royco ayam
- 1 liter air
- 1 butir pala
- 2 buah tomat belah menjadi 4 bagian
Langkah
-
Rebus daging dengan pala yg sudah diparut, tambahkan garam 1 sdm rebus sampai daging empuk ya moms, klo blm empuk bisa tambah air lagi
-
Setelah daging empuk matikan api dan diamkan, jangan buang air rebusan daging
-
Tumis bumbu yang sudah dihaluskan dan cabe rawit merah sampai matang dan harum
-
Tambahkan sedikit air kira-kira 10 sdm saja. Lalu masukkan daging beserta air rebusan dagingnya, lalu masukkan kentang, tambahkan kecap, garam, penyedap rasa dan royco ayam
-
Biarkan mendidih dan air mulai menyusut, setelah itu masukkan tomat, daun bawang dan daun seledri. Lalu matikan api. Klo saya lebih suka masak sampai tomat lembek.
-
Test rasa dan siap disajikan..
-
And happy cooking moms...
Demikianlah Resep Semur Daging dan Kentang, Semoga saja berguna untuk pembaca sekalian.Untuk mendapatkan berbagai resep lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. terdapat hampir satu juta resep yang pastinya dapat membantu menemukan resep favoritmu.
Untuk mencetak Resep Semur Daging dan Kentang diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Semur Daging dan Kentang Oleh Villa Febiola diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Semur Daging dan Kentang Oleh Villa Febiola dengan alamat Url: https://iniblogkatun.blogspot.com/2018/09/resep-semur-daging-dan-kentang-oleh.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.