Resep Puding Roti Tawar Black Forest oleh Nugrahayu Dewanti
Berikut ini cara membuat Puding Roti Tawar Black Forest. Resep Puding Roti Tawar Black Forest yang ditulis Nugrahayu Dewanti bisa menjadi 5 porsi.
Resep Puding Roti Tawar Black Forest
Porsi: 5 porsi
Bahan-bahan
- Bahan puding:
- 1 bungkus nutrijel puding susu rasa coklat
- 250 gr gula pasir
- 5 lembar roti tawar kupas
- 100 gr dark cooking chocolate
- 1/2 kaleng susu kental manis coklat
- 1200 ml air
- Bahan toping:
- 150 gr dark cooking chocolate, parut
- secukupnya ceri merah, potong-potong
Cara Membuat
-
Blender roti tawar dengan 500 ml air hingga halus.
-
Setelah halus, masukkan kedalam panci dan tambahkan nutrijel, gula pasir, susu kental manis coklat, dark cooking chocolate dan sisa air. Masak hingga meletup-letup sambil diaduk-aduk. Angkat.
-
Masukkan kedalam cup-cup plastik dan biarkan hingga agak dingin.
-
Setelah agak dingin, hias atasnya dengan parutan dark cooking chocolate dan potongan ceri. Masukkan dalam lemari es.
-
Sajikan puding dalam keadaan dingin.
Itulah tadi Resep Puding Roti Tawar Black Forest, Mudah-mudahan berguna untuk anda.Untuk mencari resep masakan lainnya gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. anda bisa menemukan sekitar satu juta resep masakan yang tentunya dapat membantu untuk menemukan resep favoritmu.
Untuk mencetak Resep Puding Roti Tawar Black Forest diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Puding Roti Tawar Black Forest - Nugrahayu Dewanti diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Puding Roti Tawar Black Forest - Nugrahayu Dewanti dengan alamat Url: https://iniblogkatun.blogspot.com/2016/04/resep-puding-roti-tawar-black-forest.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.