Resep Puding Tiramisu Oreo Karya Mama Upay

Cobain Juga Resep yang Ini!

  • Resep Puding Tiramisu Oreo Karya Mama Upay
  • Resep Puding Tiramisu Oreo oleh Mama Upay

    Berikut ini adalah resep cara membuat Puding Tiramisu Oreo. Resep Puding Tiramisu Oreo yang dibuat oleh Mama Upay dapat disajikan 15-20pcs.



    resep lengkap untuk Puding Tiramisu Oreo


    Resep Puding Tiramisu Oreo


    Porsi: 15-20pcs

    Bahan-bahan

    1. Bahan Lapis Coklat & Mocca
    2. 1 bungkus agar2 plain
    3. 100 g gula pasir
    4. 400 ml susu cair putih
    5. 500 ml air matang
    6. 2 butir kuning telur, dikocok lepas
    7. 1/2 sachet chocolatos
    8. 1 sachet white cofee
    9. 1/2 sdt pasta coklat/Black Forest
    10. 1/2 sdt pasta mocca
    11. Lapisan Oreo
    12. 1/2 bungkus agar2 plain
    13. 50 g gula pasir
    14. 200 ml susu cair putih
    15. 300 ml air matang
    16. 1/2 sdt pasta vanila
    17. 2 butir putih telur
    18. 1 bungkus oreo, diambil kepingannya dan dipatahkan kasar

    Langkah

    1. ?? Lapisan coklat & mocca : Dicampurkan agar2, gula pasir, susu dan air matang. Diaduk rata. Dimasak dengan api sedang sampai mendidih.

    2. Kuning telur dicampurkan larutan agar 3-4 sendok sayur diaduk rata kemudian dimasukkan kembali kelarutan agar. Dimasak kembali sampai mendidih.

    3. Dibagi menjadi 2 bagian. Satu bagian ditambahkan 15g coklat bubuk dan 1/2sdt pasta coklat/BF. Satu bagian lg ditambahkan 1sachet white cofee dan 1/2sdt pasta moca. Diaduk rata. Disisihkan larutan agar mocca.

    4. Dituang larutan coklat kecup/wadah. Biarkan set.

    5. ?? Buat lapisan oreo : Dicampur agar2, gula pasir, susu dan air. Dimasak sampai mendidih. Diangkat. Ditambahkan pasta vanila. Diaduk rata. Disisihkan.

    6. Dikocok putih telur sampai putih mengembang (±10menit, kecepatan tinggi)

    7. Dimasukkan larutan agar susu sedikit demi sedikit sambil dimixer dengan kecepatan rendah sampai rata. Matikan mixer. Kemudian dimasukkan oreo dan diaduk rata.

    8. Dimasukkan kedlm cup yg berisi lapisan coklat.

    9. Dipanaskan kembali larutan agar mocca sampai larutan cair kembali. Dimasukkan kecup/wadah diatas lapisan busa oreo. Didinginkan sampai uap panasnya hilang kemudian dimasukkan kedalam kulkas.

    10. Sajikan dingin lebih nikmat ??




    Demikianlah tadi Resep Puding Tiramisu Oreo, Semoga dapat bermanfaat bagi anda.Untuk menemukan resep masakan lainnya gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. terdapat sekitar satu juta resep makan dan minuman yang pastinya dapat memuaskan anda.


    Untuk mencetak Resep Puding Tiramisu Oreo diatas, klik pada tombol print dibawah ini



    Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Puding Tiramisu Oreo Karya Mama Upay diatas pada kategori resep berikut ini

    Anda sedang membaca Resep Puding Tiramisu Oreo Karya Mama Upay dengan alamat Url: https://iniblogkatun.blogspot.com/2016/05/resep-puding-tiramisu-oreo-karya-mama.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.