Resep Pizza Sosis Ekonomis oleh Afinda Septianti
Berikut ini resep memasak Pizza Sosis Ekonomis. Resep Pizza Sosis Ekonomis yang ditulis Afinda Septianti bisa menjadi 2 loyang.
Resep Pizza Sosis Ekonomis
Porsi: 2 loyang
Bahan-bahan
- Bahan adonan (dough) :
- 2 gelas belimbing tepung cakra
- 1 sdm fermipan
- 2 sdm gula pasir
- 2 sdm minyak sayur
- 1/2 sdt garam
- 1/2 gelas mug air hangat
- Topping :
- 3 batang sosis kimbo/mentah
- Vegetable mix (jagung,wortel,buncis) alias bikin sendiri direbus
- 1 buah bombay
- secukupnya Saus sambal/tomat
- secukupnya Mayonise
- Keju parut
Cara Membuat
-
Larutkan fermipan, gula, minyak dan garam ke dalam air hangat. Aduk2 dan beri tutup gelas biarkan bekerja.
-
Taruh terigu ke wadah dan tuangkan larutan tadi, aduk2 hingga kalis elastis ya. Diamkan biar mengembang dan jangan lupa tutupi dengan serbet.
-
Kempiskan dan pipihkan ke dalam loyang yang sudah di olesi dengan mentega lalu tusuk2 dengan garpu.
-
Olesi dengan saus lalu taburi sosis dan vegetable mix, tambahkan bombay (keju, saus dan mayonise bisa dikasih pas udah matang ya, bisa juga sekalian di oven).
-
Panggang kurang lebih 30 menit ya, sesuai oven masing2. Kalo saya pake oven tangkring gas.
-
Selamat mencoba dengan resep yang gampang dan pasti enak bikin nagih ?? topping bisa tmbhkan daging cincang/ bakso atau lain2 ya, keju mozzarela juga ??
Itulah Resep Pizza Sosis Ekonomis, Semoga anda menyukainya.Untuk mendapatkan resep masakan lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. Kami memiliki hampir satu juta resep yang pastinya dapat memuaskan anda.
Untuk mencetak Resep Pizza Sosis Ekonomis diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Pizza Sosis Ekonomis Karya Afinda Septianti diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Pizza Sosis Ekonomis Karya Afinda Septianti dengan alamat Url: https://iniblogkatun.blogspot.com/2019/09/resep-pizza-sosis-ekonomis-karya-afinda.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.