Resep Klapertart Unbaked Karya Fiona Indah

Cobain Juga Resep yang Ini!

  • Resep Klapertart Unbaked Karya Fiona Indah
  • Resep Klapertart Unbaked oleh Fiona Indah

    Berikut ini adalah cara memasak Klapertart Unbaked. Resep Klapertart Unbaked yang dishare oleh Fiona Indah bisa menjadi 12 porsi.



    resep makanan Klapertart Unbaked


    Resep Klapertart Unbaked


    Porsi: 12 porsi

    Bahan-bahan

    1. 50 gram tepung custard (bisa diganti dengan tepung maizena)
    2. 35 gram tepung terigu serba guna
    3. 3 kuning telur
    4. 1 putih telur
    5. 1/4 sdt garam
    6. 100 ml + 500 ml air kelapa
    7. 5 sdm susu bubuk rendah lemak
    8. 5 sdm gula pasir
    9. 4 butir kelapa muda, keruk dagingnya
    10. 1/4 sdt vanili bubuk
    11. 1 sdt essence rhum (optional)
    12. 50 gr kismis
    13. 30 gr kacang almond iris atau kenari cincang
    14. 100 gr mentega
    15. Kayu manis bubuk untuk taburan

    Cara Membuat

    1. Dalam mangkuk kecil, aduk jadi satu tepung custard, tepung terigu dan telur menggunakan spatula balon hingga rata dan menjadi adonan yang smooth.

    2. Tuangkan 100 ml air kelapa, aduk rata hingga menjadi adonan yang halus.

    3. Siapkan panci ukuran sedang, letakkan panci di atas kompor. Tuangkan larutan air kelapa dan susu, tambahkan adonan tepung dan telur, aduk hingga rata menggunakan spatula balon atau kayu. Masukkan daging kelapa muda, garam, gula pasir dan vanila ekstrak, masak menggunakan api kecil sambil diaduk dengan gerakan searah agar tidak pecah. Masukkan mentega, aduk hingga mentega mencair dan tercampur rata dengan adonan. Adonan yang terbentuk kental dan smooth. Tambahkan essence rhum aduk merata.

    4. Siapkan mangkuk-mangkuk kecil, tuangkan adonan ke dalamnya, taburi atasnya dengan almond yang telah dipanggang, kismis dan kayu manis bubuk menggunakan saringan kecil agar kayu manis tersebar merata dan tidak berlebihan di permukaan kue. Biarkan uap panasnya menghilang dan masukkan ke kulkas agar menjadi dingin. Klappertaart paling sedap dimakan saat benar-benar dingin. Yummy!




    Demikianlah tadi Resep Klapertart Unbaked, Harapan kami dapat bermanfaat bagi anda.Untuk menemukan berbagai resep makanan dan minuman lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. Kami memiliki hampir satu juta resep yang pastinya dapat membantu untuk menemukan resep favoritmu.


    Untuk mencetak Resep Klapertart Unbaked diatas, klik pada tombol print dibawah ini



    Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Klapertart Unbaked Karya Fiona Indah diatas pada kategori resep berikut ini

    Anda sedang membaca Resep Klapertart Unbaked Karya Fiona Indah dengan alamat Url: https://iniblogkatun.blogspot.com/2019/01/resep-klapertart-unbaked-karya-fiona.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.